Aug 13, 2008

9 dari 10 notebook di dunia dibuat di Taiwan

Tomohiro Otsuki dalam Nikkei Elektronics Asia bulan Juli 2008 menulis 90% desain dan rakitan notebook atau laptop dunia dikuasai industri-industri Taiwan. Ditampilkan dalam bentuk matriks dimana 9 pemilik merek besar notebook dunia mempercayakan perakitan produk mereka pada 10 produsen Taiwan. Sisanya sekitar 10-15% pasar perakitan notebook masih dilakukan di dalam negeri Jepang untuk model-model tertentu keluaran NEC, Toshiba, dan Sony. Sementara itu EETimes Asia mencatat sekurangnya ada 15 industri desain dan manufaktur (ODM) perakit notebook untuk seluruh dunia.

Quanta (31% pasar), Compal (24%), Wistron (16%) dan Inventec (11%) adalah empat pemain besar ODM Taiwan. Acer dan Asustek adalah merek lokal Taiwan yang pada awal berdirinya dianggap sebagai komputer tak bermerek (no-brand). Namun kini Acer menempati peringkat tiga (setelah HP dan Dell) dan Asustek pula pada peringkat delapan dari pasaran notebook dunia yang mencatat pengiriman 137 juta unit per tahun pada tahun 2007. Bayangkan dengan pemain lokal di negeri kita yang hanya satu dua seperti Zyxel dan Axioo.

Trend 2008 ke depan diantaranya:
  • Merebaknya segmen baru notebook kelas ringan dibawah USD 500 meniru produk perdana Asus eeePC (hemat daya, ringan, dan kecil). Everex dan HP telah mengeluarkan produk yang sama. Langkah ini ditanggapi serius dengan melihat prospek prosesor baru untuk mendukung segmen ini seperti Intel Atom dan VIA (sistem x86) dan ARM yang populer di pasaran embedded peripherals.
  • Penyimpan data berbasis semikonduktor (solid state drive) yang semakin kompak. Terakhir kapasitasnya sudah mengejar 40GB. Meskipun kapasitas lebih kecil, SSD lebih unggul dibanding HDD dalam hal hemat daya, akses data lebih cepat, dan realibilitas karena tidak adanya bagian yang bergerak.
  • Pencahayaan monitor notebook yang menggunakan dioda pemancar cahaya (LED backlights). Ini akan menghemat konsumsi daya 10% dibanding cara konvensional saat ini dan dapat menghasilkan monitor yang lebih tipis dan ringan.
Sumber
Laporan Computex 2008
EETimes Asia
Analisis oleh Tomohiro Otsuki dalam NEA


No comments:

Post a Comment