Jun 25, 2008

Perlukah bergantung pada Micro$ft Word ?

... jika saat ini telah tersedia 10 produk alternatif gratis yang dapat diinstall langsung di cakram keras (hard disk) sendiri atau tersedia online 24 jam kapan saja dan dimana saja selama ada hubungan ke internet ?

Tentu saja tidak (atau berkurang ketergantungan tsb), modal utamanya adalah mau sedikit bersabar untuk dapat memperolehnya dan mempelajarinya sendiri. Sabar untuk tidak membeli barang bajakan dan sabar pula jika harus mengunduhnya (download) dari internet :-) Tapi saya yakin pasti sudah banyak yang menjual installer CD nya. Dua yang paling "power" tentu saja OpenOffice dan Goggle Docs.

Ini daftarnya:

Lima untuk dipasang di local hard disk
1. OpenOffice.Org
Amat mudah dipakai bagi para pemakai produk M$ Office. Menyediakan empat aplikasi tandingan berupa Writer (pengolah kata -- Word), Calc (pengolah tabel -- Excel), Impress (penyaji presentasi -- PowerPoint), Draw (aplikasi gambar), dan Base (manipulasi database -- Access). Saya sudah pernah mencobanya, cukup intuitif dan mudah digunakan, sementara hasilnya memuaskan.

2. AbiWord
Tersedia dalam berbagai platform seperti UNIX, MacOS dan Windows. Kompatibel dengan MS Word, OpenOffice, WOrdPerfect, dan PalmOS.

3. Jarte
Dibuat berdasarkan Wordpress engine. Kompatibel dengan Word dan Wordpad

4. IBM Lotus Symphony
Dibuat berdasarkan OpenOffice.org. Menyediakan pengolah kata, pengolah tabel, dan penyaji presentasi.

5. Neo Office
Dibuat untuk MacOS. Menyediakan pengolah kata, pengolah tabel, editor grafik, pengolah database, dan penyaji presentasi.

Lima yang dapat diakses dimana saja dengan koneksi internet
1. Google Docs
Menyediakan pengolah kata, pengolah tabel, dan penyaji presentasi. Modalnya cukup dengan mendaftar account Google secara gratis juga. Ini dapat digunakan sebagai sarana backup dokumen atau tulisan-tulisan blog.

2. Zoho
Dapat diakses dengan account Google atau Yahoo. Menyediakan sekitar 20 aplikasi dan termasuk Writer untuk pengolah kata.

3. ThinkFree

4. AjaxWrite
Menyediakan ajaxWrite, ajaxSketch, ajaxXLS, ajaxPresent dan ajaxTunes.

5. Peeple


Open OfficeAbiWordJarte
LotusGoogle DocsZoho
Think FreeAjax WritePeepelNeo Office

No comments:

Post a Comment